Floating Image
Floating Image
Senin, 31 Maret 2025

Ronald Koeman, KNVB Seperti Paberik Bagi Pesepakbola Indonesia


Oleh Alifa Fajri
03 Oktober 2024
tentang Olahraga
Ronald Koeman, KNVB Seperti Paberik Bagi Pesepakbola Indonesia - Sport Jabar

Banyaknya pemain naturalisasi dari Belanda diharapkan Timnas Merah Putih meraih hasil maksimal.

404 views

SPIRITKITA.ID - Naturalisasi yang dilakukan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Tohir, sejauh ini membuahkan hasil. Prestasi Timnas Merarh Putih di kualifikasi ronde ke-3 Piala Dunia 2026 terbilang mentereng.

Melawan 2 tim raksasa Asia langganan Piala Dunia, skuad garuda sukses curi poin. Kontra Arab Saudi (1-1), dan Australia (0-0).

Nama- nama pemain naturalisasii grade A yang mayoritas berasal dari Belanda menjadi buruan utama. Total ada 13 nama pesepakbola naturalisasi yang berkarir abroad di eredivisi Belanda. Namun di tengah- tengah hingar bingarnya naturalisasi, ada penyataan menohok dari pelatih The orange Belanda, Ronald Koeman.

Ya, sang pelatih setidaknya dibikin pusing dengan banyaknya pemain keturunan yang diincar Indonesia. Katanya, Belanda seperti tempat menggebleng pemain-pemain keturunan Indonesia. Bila sudah mumpuni, tinggal diangkut.

“Jika menjadi Indonesia sanagatlah enak, karena mereka tinggal memilih pemain yang di mau asal pemain tersebut ada keturunan Indoensianya. KNVB, kami seperti paberik bagi Timnas Indonesia,” katanya dalam sebuah wawancara dengan salah satu media Belanda.

Timnas Merah Putih yang diasuh oleh Shin Tae-yong, akan kembali berlaga di kualifikasi Piala Dunia grup c zona Asia Ronde ke-3, masing-masing melawan Bahrain (10 Oktober 2024) dan China (15 Oktober 2024).

Menghadapi keduanya, Indonesia bertambah kekuatan dengan telah dinaturalisasinya Mees Hilgers dan Eliano Reijnder. Keduanya merupakan pemain yang diharapkan meningkatkan performa Timnas makin sangar dan beringas.

EDITOR : Restu Nugraha

(*)



Penulis

Alifa Fajri

Berita Lainnya dari Olahraga

  • Oleh: Restu Nugraha
  • 23 September 2024
Jabar Hattrick di PON 2024